Apep Kamaludin

Simple note about Islam, Technology, Healthy, Education, and Life

You are here: Home / 2013 / September / 16 / Media Pembelajaran

Media Pembelajaran

Published on 16/09/2013 by admin

Media pembelajaran, sebuah frase yang tidak asing lagi di telinga kita. Namun, jika anda ditanya Apa itu Media ? dan apa itu Media Pembelajaran ? mungkin tidak sedikit dari anda yang bingung untuk menjelaskannya. Berikut ini tulisan sederhana tentang Media Pembelajaran yang saya kutif dari beberapa buku.

Pengertian Media

Kata “media” berasal dari kata latin, merupakan bentuk jamak dari kata “medium”. Tetapi saat ini kata tersebut tidak hanya digunakan untuk bentuk jamak saja. Secara harfiah kata tersebut mempunyai arti perantara atau pengantar.

Menurut Heinich[1], media merupakan alat saluran komunikasi. Media berasal dari bahasa latin yang berarti perantara yaitu perantara sumber pesan (a source) dengan penerima pesan (a receiver). Heinich mencontohkan media ini seperti film, televisi, diagram, bahan tercetak (printed materials), komputer, dan instruktur. Contoh media tersebut dapat dipertimbangkan sebagai media pembelajaran jika membawa pesan-pesan (messages) dalam rangka mencapai tujuan pembelajaran. Heinich juga mengaitkan hubungan antara media dengen pesan dan metoda (methods).

Selain pengertian yang telah diuraikan di atas, beberapa pakar dan organisasi juga telah memberikan batasan mengenai pengertian media. Beberapa diantaranya mengemukakan bahwa media adalah sebagai berikut[2].

  • Teknologi pembawa pesan yang dapat dimanfaatkan untuk keperluan pembelajaran. Jadi media adalah perluasan dari guru (Schram, 1977)
  • Sarana komunikasi dalam bentuk cetak maupun audio visual, termasuk teknologi perangkat kerasnya (NEA, 1969)
  • Alat untuk memberikan perangsang bagi siswa supaya terjadi proses belajar (Briggs, 1970)
  • Segala bentuk dan saluran yang dipergunakan untuk proses penyaluran pesan (AECT, 1977)
  • Berbagai jenis komponen dalam lingkungan siswa yang dapat merangsang siswa untuk belajar (Gagne, 1970)
  • Segala sesuatu yang dapat digunakan untuk menyalurkan pesan yang dapat merangsang pikiran, perasaan, perhatian, dan kemauan siswa untuk belajar (Miarso, 1989)

Media pembelajaran selalu terdiri atas dua unsur penting, yaitu unsur peralatan atau perangkat keras (hardware) dan unsur pesan yang dibawanya (message/software).

Dari berbagai pendapat di atas dapat ditarik kesimpulan bahwa (a) media pembelajaran merupakan wadah dari pesan, (b) materi yang ingin disampaikan adalah pesan pembelajaran, (c) tujuan yang ingin dicapai ialah proses pembelajaran.

 

Kedudukan Media dalam Pembelajaran

Sistem adalah suatu totalitas yang terdiri dari sejumlah komponen atau bagian yang saling berkaitan dan saling mempengaruhi satu dengan yang lainnya. Pembelajaran dikatakan sebagai sistem karena didalamnya mengandung komponen yang saling berkaitan untuk mencapai suatu tujuan yang telah ditetapkan. Komponen-komponen tersebut meliputi : tujuan, materi, metoda, media dan evaluasi.

 

Kedudukan media dalam pembelajaran

Kedudukan media dalam pembelajaran

 

Manfaat Media Pembelajaran

Pada awal sejarah pembelajaran, media hanyalah merupakan alat bantu yang digunakan oleh guru untuk menerangkan pelajaran. Alat bantu yang mula-mula digunakan adalah alat bantu visual, yaitu berupa sarana yang dapat memberikan pengalaman visual pada siswa, antara lain untuk mendorong motivasi belajar, memperjelas dan mempermudah konsep yang abstrak, dan mempertinggi daya serap atau retensi belajar. Kemudian dengan berkembangnya teknologi, khususnya teknologi audio, pada pertengahan abad ke-20 lahirlah alat bantu audio visual yang terutama menggunakan pengalaman konkrit untuk menghindari verbalisme.

Dalam usaha memanfaatkan media sebagai alat bantu, Edgar Dale membuat klasifikasi menurut tingkat dari yang paling konkrit sampai yang paling abstrak.

Kerucut Pengalaman - Edgar Dale

Kerucut Pengalaman – Edgar Dale

Klasifikasi tersebut kemudian dikenal dengan nama “kerucut pengalaman” dari Edgar Dale dan pada saat itu dianut secara luas dalam menentukan alat bantu yang paling sesuai untuk pengalaman belajar.

Dari Kerucut Pengalaman tersebut tergambar bahwa pengetahuan siswa akan semakin abstrak apabila pesan hanya disampaikan melalui kata verbal. Hal ini memungkinkan terjadinya verbalisme, dimana siswa hanya mengetahui tentang kata tanpa memahami dan mengerti makna yang terkandung didalamnya.

Secara umum media mempunyai kegunaan[2] :

  1. memperjelas pesan agar tidak terlalu verbalistis,
  2. mengatasi keterbatasan ruang, waktu, tenaga dan daya indera,
  3. menimbulkan gairah belajar, interaksi lebih langsung antara murid dengan sumber belajar,
  4. memungkinkan anak belajar mandiri sesuai dengan bakat dan kemampuan visual, auditori & kinestetiknya,
  5. memberi rangsangan yang sama, mempersamakan pengalaman & menimbulkan persepsi yang sama.

 

Referensi :

[1]      Heinich, R, et. al. (2005), Instructional Technology and Media for Learning. Prentice Hall, New Jersey.

[2]      Susilana, Rudi., Riyana, Cepi., (2008), Media Pembelajaran : Hakikat, Pengembangan, Pemanfaatan dan Penilaian, Jurusan Kurikulum dan Teknologi Pendidikan FIP UPI.

Posted in Pendidikan | Tagged edgar dale, heinich, media, media pembelajaran, pembelajaran

Post navigation

← Uang Kuliah Tunggal (UKT) UPI Penerimaan CPNS UPI Tahun 2013 →

Leave a Reply Click here to cancel reply.

You must be logged in to post a comment.

Apep Kamaludin

Just a simple Muslim....
Learner | Lecturer | Enterpreneur | Freelancer | Web Developer | IT Worker of UPI | Owner of SaenaCorp | Fundriser of Sekola Dhuafa

Find Me

  • @Twitter
  • @Facebook
  • @About.Me
  • @Google
  • @LinkedIn

Halaman

  • Bahan Ajar
  • Biografi
  • Portfolio

Kategori

  • al-Islam (6)
    • Fiqh Keluarga (2)
    • Fiqh Mu'amalah (1)
    • Sirah Sahabat (1)
  • Info (18)
  • Misc (3)
  • Pendidikan (2)
  • Teknologi (25)
    • Android (1)
    • Unix (7)
    • Web (17)
      • CMS (6)
      • PHP (5)
      • SQL (6)
  • Work Log (3)

Links

  • Eramuslim
  • Laserba
  • Tas Terbaru
  • Baju Anak
  • Toko Mainan Anak
  • UPI Official Site
Page Rank Check

Copyright © 2021 Apep Kamaludin.

Powered by WordPress and Cakifo.